Kediri, Jawa Timur - Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1445 H dan meningkatkan kualitas pembelajaran praktis bagi mahasiswa, STIKES dan Akademi Gizi Karya Husada Kediri telah mengadakan kegiatan kurban sebagai sarana pembelajaran yang unik dan berharga. Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengalaman langsung dalam praktik kesehatan dan gizi, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai berbagi dan kepedulian sosial.
Kurikulum di kedua institusi pendidikan ini dirancang untuk responsif terhadap perubahan dan inovasi dalam bidang kesehatan, dengan mengintegrasikan teknologi terkini dan metode pengajaran yang berorientasi praktik. Melalui kegiatan kurban, mahasiswa dipersiapkan untuk menjadi tenaga kesehatan yang tidak hanya ahli dalam teori tetapi juga mahir dalam praktik, serta memiliki jiwa sosial yang tinggi.
Melalui acara ini, mahasiswa sebagai panitia pelaksana dan didampingi oleh dosen telah membagikan kurang lebih 300 paket yang berisi 500gr daging dan ditambahkan tulang kepada warga sekitar dan juga lembaga yang mengajukan proposal ke kampus. Alur pendistribusian paket ini melibatkan pihak RT maupun RW setempat, sehingga warga tidak perlu lagi mengantri dan datang ke kampus, agar lebih mudah dan menjangkau kepada pihak yang benar-benar membutuhkan.
Kegiatan ini juga sejalan dengan nilai-nilai Pancasila dan program pembangunan bidang kesehatan di Indonesia, yang bertujuan untuk membentuk tenaga kesehatan Profesional yang beretika, berjiwa entrepreneur, berkarakter, dan kompeten. Diharapkan melalui kegiatan ini, mahasiswa dapat mengembangkan kemampuan interpersonal mereka dan memahami pentingnya kerjasama dalam bidang kesehatan.
STIKES dan Akademi Gizi Karya Husada Kediri berkomitmen untuk terus mengembangkan metode pembelajaran yang inovatif dan relevan dengan kebutuhan dunia kesehatan saat ini, serta mempersiapkan lulusannya untuk bersaing di era global.